Home » » Tips mengatasi pencurian spion mobil

Tips mengatasi pencurian spion mobil


Berbagai cara dilakukan oleh komplotan pencuri untuk memanfaatkan situasi dalam menjalankan aksinya,seperti yang marak terjadi di ibukota,yaitu pencurian spion mobil.Tentunya mobil-mobil mewah menjadi sasaran dari kawanan pencurian spion ini. Lokasi rawan yang pencurian spion adalah Jalan Panjaitan, lampu merah Coca-Cola, Jalan Gunung Sahari, Jalan Asia Afrika, kawasan Harmoni, dan beberapa lokasi arus lalu lintas yang kerap macet. Beragam modus diakukan oleh sekumpulan pencuri,mulai dari pengamen hingga membersihkan kaca mobil,pengemudi perempuan atau seseoran yang mengemudi sendirian kerap dijadikan sasaran empuk,karena kondisi seperti ini mempunyai resiko lebih ringan. Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Royke Lumowa punya kiat khusus, yakni dengan menuliskan nomor polisi di kedua spion mobil dengan cara digrafir. Ada dua keuntungan ketika spion digrafir nomor polisi. Pertama, nomor polisi yang disematkan di spion mobil dengan cara digrafir sulit untuk dihapus. Kedua, biasanya spion yang telah di grafir nomor polisi tidak laku dijual karena telah tertera nomor identitas kendaraan yang dicurinya.
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support :
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger