Home » » Membongkar Dynamo Starter

Membongkar Dynamo Starter


Motor starter atau penggerak starter elektrik biasa disebut dengan nama dynamo starter. Untuk motor bore up, biasanya diganti dinamo variasi yang katanya lebih kuat. Faktor apakah yang bikin dinamo itu lebih kuat memutar motor yang cc-nya sudah besar?
 “Karena Kekuatan dinamo dipengaruhi tahanan dari lilitannya,”

Untuk memperkecil tahanan lilitan dinamo, caranya aplikasi kawat lilitan yang lebih besar. “Sehingga punya penampang lebih luas dan kawat lilitan tidak panjang,”
Sengaja supaya tidak pusing. Formula daya motor listrik system DC yaitu P = V x I. Arti P adalah daya motor listrik dalam satuan watt. V tegangan (volt) dan I arus listrik dalam satuan ampere.
Dinamo Standar 72 Watt
Dinamo starter Yamaha Mio standar punya hambatan lilitan 2 ohm. Sesuai dengan besar kawat lilitannya yang 0,8 mm. Jika menggunakan aki 12 volt, menggunakan rumus daya dinamo bisa diketahui kekuatannya.

Dari rumus P = V x I sudah didapat V = 12 volt. Tinggal mencari tahu harga I (ampere). Bisa dicari dari rumus tegangan V = I x R atau I = V/R. Artinya R yaitu hambatan yang punya satuan ohm.
Jadi, arus listriknya yaitu I = 12 volt/2 ohm = 6 ampere. Maka daya motor listrik standar Mio yaitu P = 12 volt x 6 ampere = 72 watt.
Tdr Punya Daya Dua Kali Lipat
Perhitungan daya motor starter elektrik dilanjut pada merek TDR. Dari pengukuran punya hambatan lilitan 1,1 ohm. Sedang besarnya diameter kawat lilitan 1,8 mm mm.

Dari rumus daya P = V x I sudah didapat tegangan aki V = 12 volt. Tinggal mencari tahu harga I (ampere). Bisa dicari dari rumus tegangan V = I x R atau I = V/R. Artinya, R yaitu hambatan yang satuannya ohm.
Jadi, arus listriknya yaitu I = 12 volt/1,1 ohm = 10,9 ampere. Maka daya motor listrik TDR yaitu P = 12 volt x 10,9 ampere = 130,8 watt. Ini menandakan dinamo TDR punya kekuatan hampir dua kali lipat dinamo starter Mio. Dari speknya direkomendasi untuk mesin sampai 280 cc dengan aki 12 volt/7 ampere.
Mitsuba 4 Kali Lipat
Terakhir, dinamo starter Mitsuba yang katanya paling kuat. Sanggup memutar mesin sampai dengan 350 cc. Dari pengukuran yang dilakuan Tomy Huang, katanya produk ini punya hambatan 0,5 ohm. Besar diameter kawat lilitan 1,8 mm, gedenya sama dengan punya TDR. Tapi hambatan lilitan Mitsuba kecil lantaran kawatnya bagus. Punya hambatan dalam kecil.

Menggunakan rumus daya P = V x I, sudah didapat tegangan aki V = 12 volt. Namun kudu mencari tahu harga I (ampere). Bisa dicari dari rumus tegangan V = I x R atau I = V/R. Artinya R yaitu hambatan dalam satuan ohm.
Jadi, arus listriknya yaitu I = 12 volt/0,5 ohm = 24 ampere. Maka, daya motor listrik Mitsuba yaitu P = 12 volt x 24 ampere = 288 watt. Artinya punya kekuatan hampir 4 kali lipat dinamo starter Mio. Pantas jika kuat untuk mesin sampai 350 cc.
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support :
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger